Salam sehat selalu untuk anda semuanya yang senantiasa terus menunggu artikel dari saya tanpa pernah ada rasa bosan :)
Alhamdulillah kita masih diberi kesehatan oleh Allah SWT dan bagi yang kurang sehat atau sedang sakit semoga cepat diberi kesembuhan.
Disini saya akan menceritakan pengalaman pribadi ketika waktu penyakit maag saya kambuh sekitar tahun 2011 pas pertama malam bulan ramadhan. Waktu saya lagi ngumpul sama teman-teman di ruko depan rumah, kami biasa ngobrol sambil ngopi ngeroko bareng.
Ketika itu, saya lupa belum makan dan malam minum kopi serta rokok yang terbilang banyak dan pada saat tengah malamnya saya tidak makan nasi, tapi makan goreangan sama yang pedas laiinnya. Alhasil ketika pada saat makan sahur datang, saya makan nasi dan sesudah makan nasi lambung saya terasa perih dan sakit, sampai saya tidak bisa melakukan aktivitas seperti biasanya sama dengan orang lain, sekolah, main dan sebagainya.
Besoknya, saya pergi ke dokter dan disaya saya divonis menderita penyakit maag. Hampir 1 minggu saya tidak keluar rumah dan makan hanya dengan bubur nasi atau roti saja dan tidak bisa makan pedas, asam, gorengan, rokok, dan kopi.
Sampai dengan sekarang 30.06.2015 ketika saya mengkonsumsi suatu makanan yang terbilang pedas dan mengkonsumsi kopi dengan jumlah lebih dari 1 gelas, maka maag saya akan kembali kambuh dan tidak dapat beraktivitas seperti biasanya karena rasa sakit pada lambung yang sangat luar biasanya itu.
Untuk itu, disini saya menyarankan kepada anda semua agar dapat memperhatikan asupan makanan yang akan anda makan, karena pepatah yang mengatakan lebih baik mencegah daripada mengobati itu benar saya rasakan.
Mudah-mudahan ini dapat menjadi pelajaran bagi disi saya sendiri, dan tentunya bisa bermanfaat untuk anda semunya agar dapat memperhatikan asupan makanan untuk menghindari penyakit maag menyerang anda.
Cukup sekian pengalaman pribadi saya, semoga bermanfaat untuk semuany. Terimasih :)